Kamis, 24 Oktober 2019

Konsep Dasar Bisnis Informatika Dan Prospek Bisnis Di Bidang Teknoligi Informasi

 U N I V E R S I T A S   G U N A D A R M A
FAKULTAS TEKNOLOGI INDUSTRI


KONSEP DASAR BISNIS INFORMATIKA DAN PROSPEK BISNIS
DI BIDANG TEKNOLOGI INFORMASI


                                                                                                           
      Disusun Oleh                   :  Riski Afrialam
      NPM                                 :  56416484
      Kelas                                :  4IA15
                  Jurusan                            :  Teknik Informatika
                  Dosen                                :  Desy Wulandari Asfary Putri

Disusun Untuk Memenuhi Tugas
Mata Kuliah Pengantar Bisnis Informatika
Universitas Gunadarma
2019


TUGAS 1

Definisi Dari :
  1. BisnisDalam ilmu ekonomi, bisnis adalah suatu organisasi yang menjual barang atau jasa kepada konsumen atau bisnis lainnya, untuk mendapatkan laba. Secara historis kata bisnis dari bahasa Inggris business, dari kata dasar busy yang berarti "sibuk" dalam konteks individu, komunitas, ataupun masyarakat. Dalam artian, sibuk mengerjakan aktivitas dan pekerjaan yang mendatangkan keuntungan.Secara etimologi, bisnis berarti keadaan di mana seseorang atau sekelompok orang sibuk melakukan pekerjaan yang menghasilkan keuntungan. Kata "bisnis" sendiri memiliki tiga penggunaan, tergantung skupnya penggunaan singular kata bisnis dapat merujuk pada badan usaha, yaitu kesatuan yuridis (hukum), teknis, dan ekonomis yang bertujuan mencari laba atau keuntungan. Penggunaan yang lebih luas dapat merujuk pada sektor pasar tertentu, misalnya "bisnis pertelevisian." Penggunaan yang paling luas merujuk pada seluruh aktivitas yang dilakukan oleh komunitas penyedia barang dan jasa. Namun definisi "bisnis" yang tepat masih menjadi bahan perdebatan hingga saat ini.Bisnis adalah usaha menjual barang atau jasa yang dilakukan oleh perorangan, sekelompok orang atau organisasi kepada konsumen (masyarakat) dengan tujuan utamanya adalah memperoleh keuntungan/laba (profit).
  2. Teknologi Informasi dan Komunikasi, adalah payung besar terminologi yang mencakup seluruh peralatan teknis untuk memproses dan menyampaikan informasi. TIK mencakup dua aspek yaitu teknologi informasi dan teknologi komunikasi. Teknologi informasi meliputi segala hal yang berkaitan dengan proses, penggunaan sebagai alat bantu, manipulasi, dan pengelolaan informasi. Sedangkan teknologi komunikasi adalah segala sesuatu yang berkaitan dengan penggunaan alat bantu untuk memproses dan mentransfer data dari perangkat yang satu ke lainnya. Oleh karena itu, teknologi informasi dan teknologi komunikasi adalah dua buah konsep yang tidak terpisahkan. Jadi Teknologi Informasi dan Komunikasi mengandung pengertian luas yaitu segala kegiatan yang terkait dengan pemrosesan, manipulasi, pengelolaan, pemindahan informasi antar media.Istilah TIK muncul setelah adanya perpaduan antara teknologi komputer (baik perangkat keras maupun perangkat lunak) dengan teknologi komunikasi pada pertengahan abad ke-20. Perpaduan kedua teknologi tersebut berkembang pesat melampaui bidang teknologi lainnya. Hingga awal abad ke-21, TIK masih terus mengalami berbagai perubahan dan belum terlihat titik jenuhnya.TIK adalah singkatan dari Teknologi Informasi Dan Komunikasi atau jika dalam bahasa Inggris ‘Information and Communication Technologies’, jika di singkat ‘ICT’ dapat di artikan sebagai payung besar terminologi yang mencakup semua peralatan teknis untuk memproses dan menyampaikan Informasi. Itulah secara singkat mengenai pengertian teknologi informasi dan komunikasi.Kata teknologi yaitu berasal dari bahasa Yunani “technologia”, atau “techne” yang memiliki arti “keahlian” dan juga “logia” yang artinya “pengetahuan”. Dalam pengertian yang sempit dapat di artikan teknologi adalah merupakan suatu yang mengacu pada objek benda yang digunakan untuk kemudahan aktivitas manusia, misalnya seperti mesin, perkakas, perangkat keras, dan lain-lain.Sedangkan menurut Eric Deeson ~ Teknologi informasi & Komunikasi  adalah kebutuhan manusia didalam mengambil & memindahkan , mengolah & memproses informasi dalam konteks sosial yang menguntungkan diri sendiri dan masyarakat secara keseluruhan.Menurut Menurut Susanto ~ Teknologi  Informasi & Komunikasi  adalah sebuah media / alat bantu yang digunakan untuk transfer data baik itu untuk memperoleh suatu data / informasi maupun memberikan informasi kepada orang lain serta dapat digunakan untuk alat berkomunikasi baik satu arah ataupun dua arah.
  3. Bisnis informatika adalah suatu kegiatan yang dilakukan individu atau sekelompok orang yang memiliki nilai (value) dengan tujuan mendapatkan keuntungan (profit) yang dilakukan dengan bantuan teknologi informasi. Yang dimaksud teknologi informasi disini mencakup semua hal yang berkaitan dengan teknologi informasi, seperti internet. Bisnis informatika berkembang dengan pesat akhir – akhir ini seiring dengan berkembang pesatnya pula teknologi informasi. Karena Bisnis Informatika muncul karena adanya peluang yang terdapat di dalam suatu teknologi informasi.
Jenis - Jenis Bisnis Informatika :
  • E-commerce merupakan suatu tindakan melakukan transaksi bisnis secara elektronik dengan menggunakan internet sebagai media komunikasi yang paling utama (Robert E. Johnson).
  • Software House, Seorang atau sekelompok orang atau perusahaan kecil yang bergerak di bidang jasa pembuatan atau perbaikan perangkat lunak (software). Software house biasanya menerima pembuatan atau perbaikansoftware, database, website, program accounting lengkap, termasuk inventory management, purchasing/ selling products and services, Account based dan support online system, IntelliGuard-EYE: program security kamera ( cctv/ webcam) dengan kemampuan mendeteksi gerakan sehingga dapat memaksimalkan kapasitas hardware yang tersedia jaringan & SEO bisa untuk semua jenis usaha ( Perusahaan, tokoh, kasir, hotel, restaurant, maupun personal).
  • Consultant, menangani konsultasi di bidang IT, meliputi saran bisnis, menyelesaikan masalah teknis maupun memperbaiki struktur dan efisiensi dalam sistem IT.
  • Infrastruktur Komputer, bisnis Informatika yang menyediakan sebuah layanan informasi dan komputer, seperti Internet Service Provider, Jaringan Komputer, dll.
  • Jasa Warnet, Bisnis warnet juga termasuk dalam bisnis informatika karena secara tidak langsung bisnis ini dilakukan dengan bantuan media teknologi informasi. Perkembangan bisnis warnet sangan pesat sekali seiring dengan perkembagan internet, kita ambil contoh saja yaitu perkembangan jejaring sosial seperti facebook, twiter , game online , dll. Semua itu akan menarik seseorang untuk datang ke tempat warnet, tentu usaha warnet merupakan peluang bisnis yang menjanjikan.
  • Penyedia Jasa Berita dan infotainment online, Bisnis ini merupakan bisnin yang menyediakan jasa berita secara online. Dengan bantuan ini kita akan mendapat kan berita yang kita inginkan secara cepat dan tentunya up to date. Penyedia jasa ini seperti goal.com , detik.com , kapanlagi.com, dll.
Kelebihan Dan Kekurangan Bisnis Informatika

Kelebihan :
  • Jumlah Member Banyak
  • Tersedia spesifikasi forum untuk member.
  • Pola (tata letak) yang sudah cukup baik.
  • Banner iklan tidak mengganggu aktivitas member dan menguntungkan sponsor.
  • Setiap member bebas untuk menulis thread apapun (junk or non junk konsekuensi berlaku)
Kekurangan :
  • Fitur aplikasi friend kurang berguna
  • Pembatasan memberi reputasi
  • Fungsi poll hanya untuk satu pertanyaan saja
  • Banyak junker yang masih belum terperangkap.
  • Member bisa memberikan sinyal thread buruk dengan aksi lapor hansip (kurang efektif)
Perkembangan Bisnis Informatika di Indonesia Dan Dunia

    Pada zaman sekarang perkembangan teknologi informasi terjadi sangat pesat dan tidak bisa dihindari. Sejak komputer pertama kali ditemukan pada tahun 1955, peradaban dunia mengalami perkembangan informasi yang baru dan cepat yang didukung dengan kemajuan ilmu pengetahuan. Perkembangan teknologi ini juga sangat mempengaruhi dalam dunia bisnis. Pada saat ini sudah banyak perusahaan-perusahaan yang menerapkan teknologi dalam menjalankan bisnis perusahaan tersebut. Penerapan TIK menyebabkan perubahan kebiasaan dalam bidang bisnis salah satunya yaitu E-commerce yang banyak digunakan oleh perusahaan dalam memasarkan produk mereka karena hanya dengan menggunakan media internet produk tersebut bisa terjangkau semua kalangan.

    Perkembagan TIK yang sangat dirasakan dalam dunia bisnis di dunia dan Indonesia yaitu memberikan kemudahan dan kelancaran dalam menjalankan bisnis dengan rekan bisnis mereka yang berada di negara lain saat ini sangat mudah untuk mengatasi kesulitas tersebut yaitu dengan memanfaatkan video conference maupun internet call yang bisa digunakan kapan saja tanpa harus mengeluarkan biaya yang terlalu mahal. Penggunaan video conference ini banyak digunakan di semua industry global.

     Perkembangan bisnis informatika di Indonesia sangat erat kaitannya dengan pesatnya teknologi yang ada di Indonesia. Salah satu jenis bisnis informatika yang sedang berkembang pesat di Indonesia yaitu E-Commerce yang sebanding dengan banyaknya pengguna internet di Indonesia. Faktor pengguna internet di Indonesia yang semakin meningakt merupakan salah satu factor yang mempengaruhi pesatnya perkembangan bisnis informatika di Indonesia. Faktor modal dalam melakukan bisnis informatika juga tidak membutuhkan modal yang besar contohnya untuk memulai usaha E-commerce karena dengan mampu membuat website yang menarik perhatian konsumen, sosialisasi yang bagus, dan juga cara pemasaran yang dilakukan pemilik  e-commerce maka konsumen dan keuntungan penjualan akan menghampiri bisnis tersebut.  Berdasarkan dampak perkembangan TIK dalam dunia bisnis di dunia dan Indonesia seperti contoh diatas dan factor yang mendukung maka tidak bisa dipungkiri bahwa dengan adanya perkembangan zaman bisa membuat seluruh bidang bisnis di masa depan lebih maju dengan menggunakan segala sesuatu yang behubungan erat dengan bidang informatika.


Refrensi :